Polda Bali, Polre Karangasem, Polsek Selat
Bhabinkamtibmas Desa Muncan Polsek Selat Aipda I Nengah Mertayasa, melaksanakan giat monitoring posyandu di Balai Masyarakat Desa Muncan dimana kegiatan tersebut merupakan salah satu program pemerintah dalam bidang kesehatan. Senin(22/05)
Dalam kesempatan pertama Bhabinkamtibmas menyampaikan Pesan-pesan Kamtibmas serta menghimbau dan menyarankan kepada Kader Pos Yandu, agar tetap semangat melayani kesehatan Khususnya Balita, Lansia dan warga yang datang ingin memeriksakan Kesehatannya, dan mensosialisasikan kepada warga agar tetap menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan sebagai langkah antisipasi merebaknya Demam Berdarah.
Bhabinkamtibmas Desa Muncan berupaya hadir ditengah setiap kegiatan masyarakat, guna menjalin hubungan baik dengan warga masyarakat sebagai wujud kebersamaan dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan Kondusif diwilayah binaan.
Dihubungi ditempat terpisah Kapolsek Selat AKP I KETUT SUKADANA, S.H. menyampaikan, “Kehadiran Polisi dilapangan adalah untuk memberikan pengamanan kegiatan masyarakat, sekaligus sebagai bagian dari tugas dan tanggung jawab selaku pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat, tingkatkan dan selalu kedepankan sisi humanis saat melayani masyarakat,” tegas Kapolsek.
(Cahaya)


