KARANGASEM — Polres Karangasem mengerahkan sebanyak 146 personel untuk melaksanakan pengamanan ibadah dalam rangka Hari Raya Paskah 2025 beserta rangkaian kegiatannya yang berlangsung dari tanggal 17 April hingga 20 April 2025.
Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., menjelaskan bahwa pengamanan tersebut akan difokuskan pada lima gereja yang tersebar di wilayah Karangasem dengan pembagian lima regu jaga untuk memastikan seluruh kegiatan ibadah dapat berlangsung dengan aman dan lancar.
"Kami telah menyiapkan 146 personel yang akan bertugas mengamankan perayaan Paskah di Karangasem. Pengamanan ini akan berlangsung selama empat hari, mulai dari tanggal 17 hingga 20 April 2025," ujar AKBP Joseph Edward Purba.
Selain melakukan pengamanan di lokasi ibadah, Polres Karangasem bersama jajaran juga melaksanakan patroli rutin ke gereja-gereja dan objek wisata di seluruh wilayah Karangasem. Hal ini dilakukan mengingat libur nasional dalam rangka Paskah yang bersamaan dengan akhir pekan, yang berpotensi meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan.
"Kami juga telah menginstruksikan kepada seluruh jajaran untuk melaksanakan patroli rutin ke tempat-tempat ibadah dan objek wisata, mengingat adanya libur nasional yang bertepatan dengan akhir pekan. Hal ini kami lakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang beribadah maupun berlibur," tambah Kapolres.
Pihak kepolisian berharap masyarakat juga turut berpartisipasi menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Paskah berlangsung, serta tidak ragu untuk menghubungi petugas kepolisian terdekat bila menemukan hal-hal yang mencurigakan.
(Cahaya)