Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Sat Polairud Polres Gianyar Intensifkan Patroli Pesisir di Pantai Masceti

 



Gianyar – Satuan Polisi Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polres Gianyar terus meningkatkan kegiatan patroli rutin di wilayah pesisir guna menjaga situasi kamtibmas perairan tetap aman dan kondusif. Salah satu kegiatan patroli tersebut dilaksanakan di pesisir Pantai Masceti, Desa Medahan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, pada Selasa (20/1/2026) pukul 09.00 WITA.


Kegiatan patroli pesisir ini berada di bawah kendali Polres Gianyar dan dipimpin langsung oleh Kasat Polairud Polres Gianyar, AKP I Gede Budarasa. Patroli dilaksanakan oleh personel Pos Pantau Masceti, yakni Aipda I Komang Suantara, Aipda Dewa Sudarsana, dan Aipda I Made Suardiatna.


Dalam pelaksanaannya, personel Sat Polairud menyusuri sepanjang Pantai Masceti. Situasi pantai terpantau relatif sepi dengan jumlah pengunjung masih tipis, sementara beberapa warung di sekitar pantai mulai beroperasi. Selain patroli, personel juga melaksanakan pendekatan dialogis dengan masyarakat dan pengunjung pantai dengan memberikan imbauan serta pesan-pesan kamtibmas dan keselamatan.


Petugas mengingatkan masyarakat agar selalu berhati-hati saat beraktivitas di kawasan pantai serta memperhatikan faktor keselamatan, terutama kondisi alam dan cuaca. Pada saat patroli berlangsung, tidak terdapat kegiatan keagamaan, cuaca dilaporkan cerah, air laut dalam kondisi surut, ombak landai, dan tidak ditemukan adanya hal-hal menonjol.


Kasat Polairud Polres Gianyar AKP I Gede Budarasa menyampaikan bahwa patroli pesisir rutin ini merupakan upaya preventif kepolisian dalam menekan potensi tindak kriminalitas serta memberikan rasa aman kepada masyarakat pesisir.


“Patroli pesisir ini kami laksanakan secara rutin sebagai langkah pencegahan terhadap potensi gangguan kamtibmas di wilayah perairan dan pesisir. Selain itu, kami juga mengedepankan imbauan keselamatan kepada masyarakat agar selalu waspada saat beraktivitas di pantai,” ujar AKP I Gede Budarasa.


Ia menambahkan, dengan kehadiran personel Polairud di tengah masyarakat diharapkan dapat menciptakan rasa aman dan nyaman, serta memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah pesisir. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar.








(Cahaya)