Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Babinsa Pejeng Amankan Pujawali Di Pura Dalem Desa Adat Panglan




Gianyar - Bertempat di Pura Dalem Desa Adat Panglan, Desa Pejeng, Kabupaten Gianyar, Babinsa Pejeng Koramil 1616 - 03/Tampaksiring, Sertu Ida Bagus Nyoman Suta Adnyana terjun langsung mengamankan upacara pujawali di Pura Dalem Desa Adat Panglan dan dilanjutkan dengan upacara melaspas di jembatan yang sudah resmi selesai dibangun. Senin (23/01/2023).


Kegiatan Babinsa dalam mewujudkan pelaksanaan tugas tersebut, dapat tergambar dalam kegiatan keseharian di desa binaan. Seperti yang dilaksanakan Babinsa Pejeng Koramil 1616 - 03/Tampaksiring, Sertu Ida Bagus Nyoman Suta Adnyana saat melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan  dalam rangka upacara melaspas yang dilaksanakan di Pura Dalem Desa Adat Panglan, Desa Pejeng dan dan di jembatan yang sudah resmi selesai di bangun di Desa Pejeng, Kabupaten Gianyar.


Dalam pelaksanaan kegiatan melaspas turut dihadiri oleh Bupati Gianyar yang diwakili, Perebekel Pejeng, Bendesa Adat Panglan, Kelian Dinas Br. Panglan serta Kelian Adat Br. Panglan.


Sementara itu, di tempat terpisah Dandim 1616/Gianyar, Letkol Inf Eka Wira Dharmawan S.A.P., M.Si., mengatakan Babinsa Kodim 1616/Gianyar akan selalu siap membantu setiap kegiatan warga yang ada di wilayah binaan guna membantu masyarakat serta menciptakan kemanunggalan TNI dengan rakyat, pungkasnya.

(Cahaya)