Header Ads Widget

KPK

6/recent/ticker-posts

Upaya Mencegah Kriminalitas, Sat Samapta Polres Gianyar Tingkatkan Patroli Mobiling di Pasar Adat Samplangan

 



Gianyar – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Sat Samapta Polres Gianyar terus meningkatkan kegiatan patroli mobiling R4 (roda empat) melalui Patroli Kota Presisi. Salah satu lokasi yang menjadi sasaran patroli adalah Pasar Adat Samplangan, Gianyar, Selasa (13/1/2026).


Kegiatan patroli dilaksanakan mulai pukul 08.45 WITA hingga selesai oleh personel Sat Samapta Polres Gianyar yang tergabung dalam kru Kijang 905, yakni AIPTU Sang Putu Agus Saputra, S.H., AIPDA I Wayan Beni Sastrawan, S.H., BRIPKA I Gusti Putu Ari Purnawan, dan BRIGPOL I Made Mahardika.


Dalam pelaksanaannya, personel patroli melakukan pemantauan dan atensi terhadap aktivitas masyarakat di sekitar Pasar Adat Samplangan yang terpantau cukup ramai mengingat bertepatan dengan Hari Raya Kajeng Kliwon. Selain itu, personel juga melaksanakan pengaturan arus lalu lintas serta membantu penyeberangan masyarakat guna mencegah terjadinya kemacetan dan potensi kecelakaan lalu lintas.


Petugas turut melaksanakan kegiatan sambang dan dialogis dengan para pedagang serta juru parkir, sekaligus memberikan imbauan kamtibmas agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak pidana C3 (Curat, Curas, dan Curanmor). Langkah ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk menekan angka kriminalitas di wilayah hukum Polres Gianyar.


Hasil pantauan patroli menunjukkan situasi Pasar Adat Samplangan dalam keadaan aman dan kondusif. Tidak ditemukan adanya kejadian menonjol, harga kebutuhan pokok terpantau stabil dan normal, arus lalu lintas di depan pasar ramai lancar tanpa kemacetan, serta area parkir tertata rapi. Petugas juga tidak menemukan adanya kendaraan pengunjung dengan kunci yang masih tertinggal.


Kasat Samapta Polres Gianyar, AKP Wibowo Sidi, menyampaikan bahwa patroli rutin ini merupakan bagian dari komitmen Polres Gianyar dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.


“Patroli mobiling dan patroli jalan kaki ini kami laksanakan secara rutin sebagai langkah preventif untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas, khususnya di pusat-pusat aktivitas masyarakat seperti pasar. Kehadiran polisi di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman serta menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif,” ujar AKP Wibowo Sidi.


Ia menambahkan bahwa Sat Samapta Polres Gianyar akan terus meningkatkan intensitas patroli, terutama pada hari-hari besar keagamaan dan saat aktivitas masyarakat meningkat.


Dengan dilaksanakannya patroli ini, Polres Gianyar berharap sinergi antara kepolisian dan masyarakat terus terjalin demi terciptanya keamanan dan ketertiban yang berkelanjutan.










(Cahaya)